MANAJEMEN BULANAN DAN STRATEGI LANJUTAN

| April 09, 2025 | ,
MANAJEMEN BULANAN DAN STRATEGI LANJUTAN - Hallo semua Rusmawan Blog, Pada Postingan kali ini yang berjudul MANAJEMEN BULANAN DAN STRATEGI LANJUTAN, telah kami persiapkan dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel BACKLINK MENTORING & SEO, Artikel blog, ini dapat anda pahami. dan bermanfaat, selamat membaca.

Judul : MANAJEMEN BULANAN DAN STRATEGI LANJUTAN
link : MANAJEMEN BULANAN DAN STRATEGI LANJUTAN

Baca juga


MANAJEMEN BULANAN DAN STRATEGI LANJUTAN

Setelah semua yang diajarkan kamu lakukan, mulai dari cara mencari backlink hingga menjadwalkan pencarian backlink setiap harinya, maka pada tahap ini kita tinggal melakukan manajemen terhadap semua backlink yang telah didapat.

Gunanya apa? Ya, selain untuk mengontrol backlink mana saja yang sudah tidak aktif lagi agar kita tidak melakukan optimasi sia-sia dari backlink tersebut, juga untuk menyusun strategi lanjutan yang sebaiknya dilakukan.

Nah, berikut beberapa yang harus dilakukan:

----------------------------------

#1. Cek semua backlink yang sudah didapat.

Cara ini kurang lebih sama dengan cara cek harian dan mingguan di atas. Bedanya, ini dilakukan bulanan, yaitu setelah menjalankan siklus mencari backlink harian yang diajarkan di atas, tepatnya setelah 4 minggu berturut-turut.

Caranya, buka semua urlnya satu per satu di browser dan lihat mana saja yang sudah tidak bisa dibuka atau menunjukkan pesan error (baik karena diredirect oleh pemlik webnya atau pun sebab lainnya).

Biar lebih gampang, kamu bisa gunakan situs http://linkbun.ch/ (cukup copy-paste semua backlinkmu) untuk mengecek secara massal linkmu.

(biar tidak berat loadingnya, setelah semua linkmu di Linkbun.ch aktif, cukup klik satu per satu saja untuk membukanya.)

Ini artinya, pada tahap ini, semua backlink yang sudah dicari sebelumnya mungkin ada beberapa yang akan dihapus dari data excel kamu karena sudah tidak aktif lagi.

Tapi tidak apa, dari pada harus optimasi backlink yang sudah mati, kan sia-sia?

----------------------------------

#2. Cari backlink untuk backlinkmu

Saya sudah singgung pada langkah pertama di atas bahwa mencari backlink untuk backlink adalah kunci utama dalam teknik SEO para master dan jasa SEO. Itulah sebabnya saya merahkan tulisannya.

Prakteknya agak berat, tapi efeknya juga powerful karena kekuatan dari tiap backlink yang kamu miliki akan berkali-kali lipat lebih kuat di banding backlink biasa yang tidak dioptimasi.

Saya ulang lagi caranya…:

----------------------------------

#PERTAMA:

Setelah kamu melakukan seleksi bulanan dari semua backlink yang telah kamu dapat dari berbagai web, selanjutnya mulai cari backlink juga untuk backlink dari hasil seleksi tersebut (Jangan sampai salah! bukan untuk alamat webmu ya!).

Jadi, caranya kurang lebih sama kalau kamu cari backlink untuk web utamamu, apakah itu dengan membuat blog dummy, posting profil di situs berbagi yang bisa menyertakan link, teknik backlink reclamation dan lain sebagainya, tapi kalau yang ini tujuannya untuk menanam link dari backlinkmu.

----------------------------------

#KEDUA:

Setelah beberapa bulan kemudian, tentunya kamu sudah punya banyak backlink yang linknya dan anchor textnya kamu tujukan untuk backlink dari hasil seleksi bulananmu di atas.

Nah, berikutnya, yang dilakukan adalah dengan mencari backlink lagi. Tapi backlink yang dicari adalah untuk backlink yang di dapat pada tahap pertama di atas. Simpelnya, backlink untuk backlink dicarikan backlink lagi. Bingung gak? Kalau bingung tanya via email.

Dan biar paham, saya kasi ilustrasinya:

SASARAN UTAMA: Artikel Webmu atau Halaman Utamanya

OPTIMASI TAHAP #1: Cari Backlink untuk Artikel Webmu atau Halaman Utamanya

OPTIMASI TAHAP #2: Cari Backlink untuk OPTIMASI TAHAP PERTAMA

OPTIMASI TAHAP #3: Cari Backlink untuk OPTIMASI TAHAP KEDUA

Perlu saya sampaikan bahwa OPTIMASI TAHAP #3 sebenarnya bisa dilakukan dan bisa juga tidak karena OPTIMASI TAHAP #2 sudah bisa mengangkat ranking webmu.

Tapi kalau mau hasil ranking webmu lebih tinggi dengan hanya sedikit backlink maka lakukanlah optimasi tahap ketiga tersebut karena saya bisa katakan kalau OPTIMASI TAHAP #3 adalah optimasi level berat.

PERHATIAN! Lakukan semua tahap di atas tanpa melakukan teknik linkwheel, link pyramid dan sebagainya yang sudah tidak relevan lagi. Karena webmu bisa kena penalti dari Google.

----------------------------------

#3. Susun strategi berikutnya

Setelah semua backlink yang dianggap akan bertahan lama disave dalam file excel, maka langkah selanjutnya adalah menentukan target optimasi lanjutannya.

Maksudnya apa?

Berikut penjabarannya…:

1. Cek korelasi antara anchor text dan ekstensi dari web sumber backlinkmu. Misalnya, jika anchor textnya "cara membuat blog" dan sumber backlinknya menggunakan .com, maka strategi selanjutnya adalah pada anchor text "cara membuat blog" tersebut diusahakan mendapat backlink dari web dengan ekstensi domain lain, misalnya dari .net, .info, .id, .org, .edu atau yang lainnya. Gunanya? Ya, biar tampak natural. Itu saja!

2. Kemudian, cek ekstensi domain apa saja yang banyak digunakan dari backlink yang kamu dapat sebelumnya (tanpa melihat korelasi anchor textnya). Jika ternyata semua web dari backlinkmu menggunakan ekstensi .com, maka itu artinya di hari-hari selanjutnya kamu harus bisa menemukan backlink dari web yang ekstensinya berbeda, entah itu .net, .info, .store, .xyz, .id dan lain sebagainya. Cara ceknya? Cukup gunakan tools dari https://ahrefs.com/backlink-checker atau https://ahrefs.com/site-explorer - Gunanya apa, kok harus dicek segala ekstensi domainnya? Yah…nanya lagi deh….! Biar bisa mengatur strategi mencari backlink selanjutnya dan biar tampak natural. Itu saja!

----------------------------------

#4. Update terus perubahan teknik SEO Terbaru

Asal tau saja sob, kalau kamu melakukan optimasi sedang teknik SEO yang kamu terapkan ternyata sudah tidak uptodate, maka resikonya webmu bisa kena penalty dari mbah Google.

Contoh nih…, kamu masih praktek teknik mencari backlink dengan komentar di berbagai blog menggunakan keyword, pasang link di social bookmark dll., maka apa yang terjadi?

Teded….. webmu akan dianggap melakukan spam.

Jadi, solusinya apa dong? Teruslah ikut jasa rekomendasi backlink dan mentoring SEO dari saya.

Jangan bilang kalau kamu bisa dapat ilmunya dari hanya baca-baca di berbagai blog. Karna, selain banyak blog yang info SEOnya tidak uptodate, banyak juga yang malah mengarahkan ke teknik yang salah seperti contoh di atas.

Saya juga menyarankan, perbanyaklah ibadah dan doa karena kita hanya bisa berusaha, soal kesuksesan hanya Allah yang Mahatau.

Dan satu lagi, sembahlah Tuhan yang sebenarnya, jangan menyembah yang katanya Tuhan tapi melewati proses kelahiran. Apakah mungkin Tuhan pencipta alam semesta yang MahaAgung mau merendahkan DiriNya dengan cara itu? Anda yang jawab. (ehh… malah kemana-mana pembahasannya, he he!)

Akhir kata, semoga kesuksesan yang Anda impikan bisa Anda raih. Amin! 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Back to Top